TEHERAN (Jurnalislam.com) – Para pemimpin Rusia, Iran dan Turki tidak dapat menemukan titik temu dalam pertemuan tinggi terkait nasib kubu oposisi dan faksi-faksi jihad terakhir Suriah, di mana rezim Suriah mengancam serangan militer besar-besaran.
Presiden Iran Hassan Rouhani pada hari Jumat (7/9/2018) menjadi tuan rumah bagi rekan-rekannya dari Rusia dan Turki – Vladimir Putin dan Recep Tayyip Erdogan – di tengah meningkatnya peringatan internasional atas bencana kemanusiaan yang mengancam di Idlib, sebuah provinsi yang menampung lebih dari tiga juta orang, setengah dari mereka mengungsi secara internal, lansir Aljazeera.
Iran dan Rusia adalah sekutu utama rezim Syiah Nushairiyah Bashar al-Assad, sementara Turki mendukung kelompok oposisi bersenjata tertentu, termasuk beberapa di Idlib, yang menginginkan kejatuhan rezim Assad.
Baca juga: 4 Skenario Besar yang Akan Terjadi di Idlib dalam Waktu Dekat
Pada KTT tiga arah di ibu kota Iran, Teheran tersebut, Erdogan memperingatkan “pertumpahan darah” jika terjadi serangan habis-habisan di provinsi barat laut tersebut dan menyerukan gencatan senjata.
“Jika kami dapat mengumumkan gencatan senjata hari ini di sini, saya yakin ini akan menjadi salah satu langkah paling penting dari KTT ini,” kata presiden Turki itu.
“Serangan terhadap Idlib akan menghasilkan bencana, pembantaian, dan tragedi kemanusiaan yang sangat besar,” tambah Erdogan, yang negaranya telah mengambil lebih dari tiga juta pengungsi Suriah dan memilki kekhawatiran akan gelombang baru yang dapat membanjiri perbatasan selatannya dengan Idlib yang kini tertutup.
Baca juga: 10 Hal Tentang Idlib yang Mungkin Belum Kamu Ketahui
Tapi usulannya untuk gencatan senjata ditolak oleh Putin, yang tiga tahun lalu memutuskan untuk campur tangan dalam perang Suriah dan mendukung rezim al-Assad.
Sambil menolak gencatan senjata dan menyatakan apa yang dia harapkan akan segera terjadi, Putin mengatakan: “Kami menganggapnya tidak dapat diterima ketika, dengan dalih melindungi penduduk sipil, mereka tidak ingin menyerang teroris, serta menimbulkan kerusakan pada pasukan pemerintah Suriah.”
Dilansir dari Teheran, Zein Basravi dari Al Jazeera mengatakan bahwa KTT itu meletakkan perbedaan di mana-mana ‘tentang apa yang harus dilakukan selanjutnya berkaitan dengan Idlib … [dan] tentang apa yang dijanjikan menjadi pertempuran besar-besaran terakhir di Suriah dan sekarang, yang tampaknya tak terhindarkan pertempuran untuk Idlib “.
Namun, dalam pernyataan bersama, Iran, Rusia dan Turki menegaskan kembali bahwa krisis Suriah hanya bisa mencapai penyelesaian akhir melalui “proses politik yang dirundingkan”, bukan sarana militer.
Baca juga: PBB: Jika Serangan ke Idlib Dilakukan, Bencana Kemanusian Terburuk akan Terjadi
Pernyataan itu juga menyerukan terciptanya kondisi yang aman sehingga mereka yang terlantar akibat konflik tujuh tahun dapat kembali.
Ia menambahkan bahwa ketiga negara telah membahas “situasi di (daerah) de-eskalasi Idlib dan memutuskan untuk menanganinya sejalan dengan … semangat kerjasama yang menjadi ciri format Astana”.
Ketiga negara itu adalah penjamin dari proses Astana, jalur pembicaraan tentang perang sipil Suriah yang diluncurkan setelah intervensi militer tahun 2015 yang mengubah permainan Rusia, hingga menyebabkan terciptanya zona de-eskalasi di seluruh negeri.
Pembicaraan di Teheran diadakan ketika jet tempur Rusia dan Suriah terus membom berbagai daerah di provinsi selatan Idlib, kata aktivis, Jumat.
Sedikitnya empat orang tewas dan tujuh orang terluka dalam serangan udara, aktivis lokal dan pekerja penyelamat mengatakan.
Baca juga: Rusia Targetkan HTS di Idlib, PBB: Semua Pihak Harus Tahan Diri
Sementara itu Staffan de Mistura, utusan PBB untuk Suriah menegaskan kembali pada hari Jumat bahwa “semua bahan untuk badai yang sempurna” ada di Idlib, saat ia menyerukan pembentukan koridor evakuasi yang dipantau PBB bagi warga sipil untuk secara sukarela meninggalkan zona perang.
“Orang-orang harus diberikan jalan yang aman ke tempat-tempat yang mereka pilih sendiri jika mereka ingin pergi sementara. Kita harus mengizinkan pembukaan sejumlah rute evakuasi sukarela yang dilindungi untuk warga sipil ke segala arah,” katanya kepada Dewan Keamanan.
De Mistura mengusulkan agar batas waktu ditetapkan bagi semua pejuang – khususnya, Hayat Tahrir al-Sham (HTS), yang dipimpin Jabhat Fath al Sham (FTS), sebelumnya dikenal sebagai Jabhah Nusrah – untuk pindah dari daerah berpenduduk dan bahwa tidak ada serangan militer yang diluncurkan selama proses itu.
“Ini akan berlaku khususnya bagi HTS, yang harus diberitahu oleh penjamin, khususnya Turki, yang masih memiliki kapasitas untuk mengirim pesan,” katanya.
Baca juga: Analis: Ketika Rezim Suriah Mobilisasi Serangan Terakhir di Benteng HTS
Secara terpisah, delapan lembaga bantuan telah mendesak para pemimpin dunia untuk mencegah bencana kemanusiaan di Idlib, menyerukan solusi diplomatik yang dapat melindungi warga sipil dan pekerja bantuan sambil memungkinkan kelompok-kelompok kemanusiaan untuk mengakses provinsi yang penuh sesak dan daerah sekitarnya.
Badan-badan, termasuk CARE, Mercy Corps dan Komite Penyelamatan Internasional, mengatakan “kelompok yang paling rentan” kemungkinan adalah pihak yang akan membayar harga paling mahal jika terjadi serangan.
6 thoughts on “KTT untuk Idlib: Erdogan Peringatkan Pertumpahan Darah, Putin Tolak Gencatan Senjata”