Metro Tv Tak Liput FPI di Garut, FPI: Kami Jawab dengan Aksi Nyata!

Metro Tv Tak Liput FPI di Garut, FPI: Kami Jawab dengan Aksi Nyata!

GARUT (Jurnalislam.com) – Menanggapi penolakan wartawan Metro Tv untuk meliput para relawan Front Pembela Islam (FPI) di Garut, Ketua posko bencana FPI Garut, Opan tidak mempersalahkan. Menurutnya, masyarakat yang akan menilai kinerja konkret FPI di Garut.

“Mereka tidak mau meliput kita, ya kita hiraukan saja sih sudah biasa, biar masyarakat sendiri yang menilai kerja FPI seperti apa,” katanya kepada jurniscom melalui sambungan telepon, Rabu (28/9/2016).

Opan menegaskan, jika media menyerang FPI dengan opini yang tidak benar, FPI menjawab dengan bukti nyata bukan dengan dendam.

“Kita tidak meminta, kita tidak membuat opini yang tidak-tidak (untuk melawan mereka -red) tapi mereka melihat. Akhirnya opini berbalik ke mereka sendiri,” tandasnya.

“Alhamdulillah masyarakat sudah melihat ada sisi lain dari FPI. Mereka sudah percaya dan senang kepada kita,” sambung dia.

Bahkan, kata dia, ketika FPI memberikan bantuan ke kampung Cikisik, Ketua RW setempat merasa terharu.

“Sambil memeluk ia mengucapkan terimakasih, tidak menyangka FPI bisa seperti ini,” katanya.

FPI membuka 4 posko tanggap bencana di Garut dan menurunkan 200 relawan setiap harinya yang didatangkan dari berbagai daerah.

Bagikan