Malaysia Lockdown, Tren Kasus Covid Menurun

Malaysia Lockdown, Tren Kasus Covid Menurun

MALAYSIA(Jurnalislam.com)– Sudah tepat sepekan Malaysia memberlakukan kebijakan karantina wilayah (lockdown) untuk ‘menjinakkan’ pandemi virus corona (Coronavirus Disease-2019/Covid-19). Meski lambat, tetapi terlihat kebijakan ini mulai menuai hasil.

Per 7 Juni 2021, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mencatat jumlah pasien positif corona di Negeri Harimau Malaya adalah 616.815 orang. Bertambah 6.241 orang dibandingkan sehari sebelumnya, terendah sejak 20 Mei 2021.

Selama sepekan pelaksanaan lockdown, atau yang dalam bahasa setempat disebut Perintah Kawalan Pergerakan (Movement Control Order/MCO), rata-rata pasien positif corona bertambah 7.326 orang per hari. Sedikit lebih rendah ketimbang rerata sepekan sebelumnya yaitu 7.635 orang setiap harinya.

Secara persentase, laju pertumbuhan kasus pun melambat. Dalam seminggu terakhir, rata-rata pertumbuhan kasus harian adalah 1,25% per hari. Melambat dibandingkan rerata seminggu sebelumnya yakni 1,43% saban harinya.

Sumber: cnbcindonesia

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.