Nigeria Luncurkan ‘Serangan Terakhir’ Pada Boko Haram

NIGERIA (Jurnalislam.com) –  Juru bicara keamanan nasional Nigeria mengatakan, “Setelah Boko Haram mundur dari kota strategis Bama, Nigeria memulai "serangan akhir" mereka terhadap kelompok bersenjata tersebut”.

Dalam kunjungannya ke London, Mike Omeri mengatakan pada hari Selasa (17/03/2015) bahwa "strategi militer yang signifikan" telah dilakukan terhadap Boko Haram dalam beberapa pekan terakhir.

"Bama telah direbut kembali kemarin sedangkan Abadam, Gwoza dan Askira adalah wilayah yang tersisa di mana masih dikuasai Boko Haram," katanya seperti dikutip kantor berita AFP.

Abadam, Gwoza dan Askira yang juga terletak di negara bagian Borno, yang terkena dampak konflik terburuk selama enam tahun dan berada di bawah pemerintahan darurat sejak Mei 2013 hingga November tahun lalu bersama dengan wilayah tetangga Yobe dan Adamawa.

Militer menklaim bahwa Adawama telah "dibersihkan" Jumat lalu sedangkan Yobe direbut kembali pada hari Senin dari Boko Haram.

Namun tidak ada klaim keberhasilan, yang diikuti penyebaran pasukan bulan lalu dari Kamerun, Chad dan Niger, serta tentara bayaran asing.

Deddy | Aljazeera | Jurniscom

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.