Kini Armada Perang Turki Berjarak 6 Km dari Kota Afrin

Kini Armada Perang Turki Berjarak 6 Km dari Kota Afrin

SURIAH (Jurnalislam.com) – Pasukan bersenjata Turki mengepung distrik yang dikuasai Kurdi di Afrin di Suriah utara, kata presiden Turki.

Dalam sebuah pernyataan di televisi pada hari Jumat (9/3/2018), Recep Tayyip Erdogan mengatakan bahwa the Free Syrian Army yang didukung Turki dan pasukan Turki berjarak 6 km dari pusat kota Afrin, lansir Aljazeera.

“Sekarang pusat Afrin telah dikepung dan kita sudah mendekati pintu masuk,” katanya.

“Kami menyingkirkan rintangan terakhir yang tersisa sebelum kami mengepung pusat kota Afrin.”

Lagi, Armada Perang Turki Bebaskan 6 Desa dan 1 Kota di Provinsi Afrin

Namun, juru bicara pasukan Kurdi People’s Protection Unit (YPG) membantah pernyataan tersebut.

“Pasukan tentara Turki Erdogan … berjarak 10 sampai 15 km dari sana [Afrin],” kata Nouri Mahmoud.

“Hari ini, bentrokan juga terjadi di sekitar Bulbul, di mana mereka mengumumkan sekitar 30 hari yang lalu bahwa mereka berhasil merebutnya, mendudukinya.”

Serangan terhadap Afrin adalah bagian dari Operation Olive Branch, sebuah serangan militer Turki untuk mengusir pasukan Kurdi dukungan AS di Suriah barat laut.

Bagikan