TULUNGAGUNG(Jurnalislam.com)–Empat orang dalam satu keluarga di Kecamatan Pagerwojo, Tulungagung meninggal secara beruntun. Mereka semua terpapar covid-19
Wakil Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tulungagung Galih Nusantoro mengatakan, empat orang tersebut terdiri dari seorang suami, istri dan dua anak mereka.
“Yang terakhir meninggal Sabtu (9/1) kemarin lusa. Keempat korban itu meninggal dalam kurun waktu sembilan hari,” kata Galih, Senin (11/1/2021).
Ia menjelaskan, peristiwa itu bermula dari ibu yang dinyatakan terpapar virus Corona. Kebetulan yang bersangkutan juga memiliki riwayat penyakit kanker. Akibatnya, kondisi kesehatan yang bersangkutan terus mengalami penurunan.
Pada saat itu anak ibu tersebut juga dinyatakan terpapar covid-19. Kondisi ibu dan anaknya tersebut akhirnya memburuk dan meninggal dunia pada 2 Januari. “Ibunya meninggal pagi dan anaknya sore,” terangnya.
Berapa hari kemudian, suami dari ibu tersebut juga meninggal dunia dan terkonfirmasi positif Corona. Terakhir, anak dari pasangan suami istri itu juga meninggal dunia pada 9 Januari.
“Sehingga dalam satu keluarga itu ada empat orang yang meninggal dunia,” jelasnya.
Sumber: detik.com