MUI Apresiasi Pertemuan Ulama Dunia di Padang

MUI Apresiasi Pertemuan Ulama Dunia di Padang

PADANG (Jurnalislam.com) – Wakil Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Prof. Dr. Yunahar Ilyas menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya Pertemuan Ulama dan Dai se-Asia Tenggara, Eropa dan Afrika di Padang.

“Harapan MUI, jika semakin banyak forum seperti ini, maka akan semakin mendekatkan hati, menyatukan pikiran banyak pihak,” kata Yunahar Ilyas di sela-sela acara Pertemuan Ulama Dunia kepada Islamic News Agency (INA), Rabu (19/7/2017).

Menurutnya, kota Padang dinilai cocok menjadi tempat bertemunya para ulama dan dai dari berbagai belahan dunia karena selama ini Padang dikenal sebagai kota yang bersendikan kepada adat dan syariat.

“Bagi Pemprov Sumbar, acara yang berskala internasional seperti ini akan sangat penting. Seperti kita tahu di Sumbar itu adat bersendi syarak, syarak bersendi kitabullah,” kata pria kelahiran Bukittinggi ini.

Oleh karena itu, Majelis Ulama Indonesia (MUI), kata Yunahar sangat mendukung terselenggaranya acara-acara yang mempererat ukhuwah seperti Pertemuan Ulama Dunia yang ia hadir di dalamnya.

“MUI mendukung acara ini,” pungkasnya.

Seperti diketahui, Ikatan Ulama dan Dai se-Asia Tenggara, Pemerintah Kota Padang, dan Yayasan Al Manarah Al Islamiyah menggelar Pertemuan Ulama dan Dai Dunia di Padang Ahad – Kamis (16-20/7/2017). Acara ini dihadiri ratusan ulama dan dai dari berbagai daerah hingga mancanegara.

Reporter: Rizki Lesus/INA

Bagikan