KH Athian Ali Ikut Tanggapi Fitnah dan Pembajakan Website Jurnalis Muslim

KH Athian Ali Ikut Tanggapi Fitnah dan Pembajakan Website Jurnalis Muslim

BANDUNG (Jurnalislam.com) – Organisasi profesi Jurnalis Islam Bersatu (JITU) mendapat fitnah dari pihak tidak bertanggungjawab yang mencuri akun twitter tokoh Muhammadiyah Mustafa Nahrawardaya . Selain itu, website jitu.or.id dan nomor Ketua JITU Periode 2015-2018 Agus Abdullah sempat dibajak.

Terhadap kejadian ini, Ulama kharismatik asal Bandung KH Athian Ali memberi dukungan kepada JITU atas fitnah yang menimpanya.

Baca juga : Ini Pernyataan JITU atas Fitnah dan Pembajakan Website

“Kepada JITU agar meminta pendapat dan pesan para Ulama untuk mendukung eksistensi JITU. Dan kita berharap mudah-mudahan JITU bisa bersabar, bisa tetap istiqamah untuk menjadi jurnal yang membawa berita tentang Islam dan umat Islam, dan untuk kepentingan agama,” kata KH Athian Ali kepada Jurnalslam.com, Selasa (27/2/2018) di Majalaya, Jabar.

Ketua Forum Ulama Umat Indonesia (FUUI) ini juga menyakini, kejadian ini membuka tabir dan bukti bahwa ada pihak yang mungkin merasa tidak senang kepada apa yang sedang dilakukan oleh JITU.

“Kita sudah lama prihatin di negeri ini media itu betul-betul tidak mewakili umat Islam, tidak mewakili perjuangan Islam. Hadirnya JITU ini akan menjadi bahan hantaman orang-orang yang sangat benci terhadap Islam, terhadap perkembangan islam,” kata KH Athian.

Kasus ini, katanya, harus membuat para jurnalis muslim semakin terpacu untuk terus bergerak memberitakan kebenaran, malah jangan menjadi takut.

“Jadi terus berjuang, terus suarakan kebenaran, terus hadapi kebathilan supaya dia hilang dari kehidupan ini dan yang terakhir istiqamah terus di jalan Allah,”pungkasnya.

 

Bagikan