BULUKUMBA (Jurnalislam.com) – Musyawarah kerja daerah (Mukerda) XlV Muslimah Dewan Pengurus Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Bulukumba terlaksana di Aula SMKN 1 Bulukumba, Sabtu (21/1/23).
Kegiatan ini diagendakan selama dua hari, yakni Sabtu-Ahad, 21-22 Januari 2023 di gedung yang sama. Mengangkat tema, “Mengokohkan Soliditas dan Semangat Kolaborasi dalam Mengatasi Persoalan Ummat dan Bangsa”.
Dokumentasi Mukerda XIV MWD Bulukumba
Dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Bulukumba H. Ira Kasuara Hasyim, S.E sekaligus membuka acara secara resmi.
Dalam Sambutannya, Ketua Tim Penggerak PKK Bulukumba memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba.
“Kami selaku Ketua Tim Penggerak PKK Bulukumba memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Muslimah DPD Wahdah Islamiyah atas perannya dalam bidang pendidikan dan sosial, serta dakwahnya yang menanamkan akidah Islamiyah berdasarkan Al-Qur’an dan As-Sunnah,” ungkapnya.
Selain itu, H. Ira Kasuara mengaku selalu siap menunggu undangan dari Muslimah Wahdah Islamiyah.
“Insyaa Allah kita saling membantu, ya, Bu. Semoga Muslimah Wahdah ini bisa berkolaborasi dengan pemerintah. Kami selalu siap menunggu undangan, kalau ada pengajian misalnya. Jangan selalu undangan buka sambutan saja, Bu,” tuturnya yang disambut riuh oleh peserta.
Lebih lanjut, lulusan sarjana ekonomi itu menaruh harap bahwa semoga dengan terlaksananya Mukerda XIV ini, program kerja yang disusun bisa terlaksana sebagaimana mestinya, agar kehadiran Muslimah Wahdah Islamiyah dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat khususnya perempuan atau muslimah.
Melalui Zoom meeting, Ketua DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba Ustadz Jusman, S.Pd., M.M berpesan jangan pernah ada kata mundur dalam kepengurusan dakwah.
“Ketahuilah wahai para ummahat wa akhwat sekalian yang sudah diberikan nikmat menjadi pengurus-pengurus dakwah, jangan pernah ada kata mundur, jangan pernah ada kata lelah,” ucapnya.
Selain itu, Ustadz Jusman juga mengungkapkan bahwa di pundak para pengurus dakwah, tidak sembarang amanah yang dititipkan.
“Di pundak-pundak kita tidak sembarang amanah yang disimpan di situ. Lihat ketua MWD kita, maa syaa Allah amanah. Padahal kita saksikan bersama bagaimana ujian yang dipikulnya sangat berat,” katanya.
Ketua Muslimah DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba Ustadzah Nurmi Nurdin ketika memberi sambutan menaruh harap kepada seluruh pengurus bahwa hanya ajal yang bisa memisahkan dari dakwah.
“Dakwah tidak akan berhenti, hanya ajallah yang bisa memisahkan kita dengan dakwah. Sebagaimana dalam QS. Ar-Rad ayat 17, ‘Adapun buih, akan hilang sebagai sesuatu yang tidak ada gunanya; tetapi yang bermanfaat bagi manusia, akan tetap ada di bumi’,” pesan Ummu Fauzan sapaan akrabnya.
Hadir pula perwakilan Muslimah Wahdah Islamiyah Wilayah (MWW) Ustadzah Megawati Abdul Kadir, S.Pd menyatakan hal yang paling mendesak untuk dilakukan bakda Mukerda.
“Kami berharap kepada pengurus Muslimah Wahdah Daerah dan Kecamatan untuk break down segera, utamanya kerja sama dengan pemerintah yang sudah kita MoU-kan secara nasional. Sehingga kunjungan ke instansi, silaturahim dan kolaborasi dapat kita lakukan secepatnya,” harapnya.
(Humas MWD Bulukumba).