Ayah dan Anak WNI Jadi Korban Serangan Teror di Selandia baru

Ayah dan Anak WNI Jadi Korban Serangan Teror di Selandia baru

JAKARTA (Jurnalislam.com) – Kementerian Luar Negeri Indonesia menyampaikan perkembangan terbaru situasi paska penembakan di Masjid daerah Christchurch, Selandia Baru.

Juru Bicara Kemenlu, Arrmanatha Nasir mengatakan ada dua warga negara Indonesia yang menjadi korban.

“Update situasi di Christchurch Selandia Baru, diterima informasi oleh tim KBRI Wellington, bahwa terdapat 2 WNI, Ayah dan anak yang terkena tembak di Mesjid tersebut,” katanya, Jumat (15/03/2019).

Dia mengatakan, kondisi ayah saat ini di ICU dan anak dirawat di ruang biasa di rumah sakit yang sama, yaitu Christchurch Public Hospital.

“KBRI Wellington terus berkoordinasi dengan otoritas setempat, kelompok WNI dan rumah sakit di Christchurch,” ujarnya.

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.