Armenia Serang Pemukiman, 12 Warga Sipil Azerbaijan Tewas

Armenia Serang Pemukiman, 12 Warga Sipil Azerbaijan Tewas

GANJA(Jurnalislam.com)– Azerbaijan menyatakan 12 warga sipil tewas dan lebih dari 40 orang terluka di kota Ganja akibat tembakan artileri Armenia.

“Dua artileri mengenai gedung apartemen di kota Ganja,” papar pernyataan kantor Kejaksaan Umum Azerbaijan, dilansir Reuters.

Ganja merupakan kota terbesar kedua di Azerbaijan. Belum ada pernyataan resmi dari Armenia terkait serangan di wilayah sipil tersebut.

Para pemimpin agama di Azerbaijan mengutuk serangan Armenia terhadap pemukiman sipil negara yang dilakukan baru-baru ini.

Mufti Besar Muslim Kaukasus Allahsukur Pashazadeh, Uskup Gereja Ortodoks Rusia Alexandr, pemimpin Komunitas Yahudi Pegunungan Milikh Yevdayev, Presiden Komunitas Yahudi Eropa Baku Aleksandr Sharovsky dan pemimpin Christian Alban Udi, Robert Mobili, berkumpul bersama untuk mengutuk serangan Armenia.

“Kami, para pemimpin agama di Azerbaijan, menyatakan bahwa kami bersama dengan rakyat, negara dan presiden kami di jalan yang benar ini. Kami menuntut implementasi resolusi DK PBB (Dewan Keamanan PBB), yang menetapkan keluarnya tentara Armenia tanpa syarat dari wilayah Azerbaijan yang diduduki,” bunyi pernyataan bersama para pemimpin itu seperti dilansir dari Anadolu.

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.