Yayasan Nur Hidayah Surakarta Undang Pakar dalam Diskusi Rekonstruksi Sejarah Indonesia

Yayasan Nur Hidayah Surakarta Undang Pakar dalam Diskusi Rekonstruksi Sejarah Indonesia

SOLO (Jurnalislam.com)- Dalam rangka memperkuat Islamic Worldview dan konsep pendidikan yang ada, Yayasan Nur Hidayah Surakarta mengadakan kuliah dan diskusi bertema Rekonstruksi Sejarah Indonesia dan Perannya dalam Pembentukan Jati diri Bangsa di Masa Datang, pada selasa (25/05/2021).

 

Diskusi dan kuliah yang dilaksanakan di Nur Hidayah Convention Center ini menghadirkan Ustaz Dr. Syamsul Hidayat, M.Ag, dosen Fakultas Agama Islam dan Pasca Sarjana Universitas  Muhammadiyah Surakarta, dan Ustaz Dr. Tiar Anwar Bachtiar, peneliti Institute for The Study of Islamic Thought and Civilisations (INSISTS).

 

Acara diikuti oleh lembaga pendidikan di Solo Raya, seperti Yayasan Nur Hidayah, Yayasan Insan Mulia, Yyayasan Taqiyya Rosyida, PPTQ Abi Ummi, PPTQ Darul Fath, dan komunitas sejarah Lontar Nusantara.

 

Dalam sesi pertama, Ustaz Dr. Syamsul Hidayat, M.Ag. memaparkan bagaimana pentingnya istiqomah mengaplikasikan nilai-nilai Islam dalam mengelola dan menjalankan proses pendidikan.

 

Sesi selanjutnya, Pembina Jejak Islam untuk Bangsa (JIB) Dr. Tiar Anwar Bachtiar berbicara tentang pembangunan identitas bangsa melalui pendidikan sejarah dan bahasa dalam bingkai nilai-nilai Islam.

 

“Semoga dengan memahami sejarah Islam di Indonesia lebih mendalam, para peserta dapat terinspirasi, lebih semangat dan optimal dalam menjalankan pendidikan di tengah masyarakat,” katanya.

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.