Ulama dan Umat Diharap Bantu Pemda Tangani Covid-19

Ulama dan Umat Diharap Bantu Pemda Tangani Covid-19

SOLO (Jurnalislam.com)- Ketua Dewan Syariah Kota Surakarta (DSKS) Dr. Muinudinillah Basri meminta seluruh komponen bangsa untuk terus bersinergi dalam menangani dampak wabah covid-19 di Indonesia.

Menurutnya, selain penyebaran virus covid-19 terus meningkat, pemerintah juga harus serius dalam menyelesaikan masalah dampak ekonomi bagi masyarakat yang membuat persoalan baru yakni maraknya aksi kejahatan paska pemberian hak asimilasi kepada para Napi oleh Menkumham.

“DSKS berpendapat bahwa tugas negara dan tugas pemerintah daerah semakin berat karena bukan hanya penyelesaian covid-19, yang belum terselesaikan sekarang muncul dampak ekonomi, sosial yang berimbas pada persoalan kamtibmas,” katanya dalam keterangan resmi yang diterima jurnalislam selasa, (21/4/2020).

“Bahkan tidak menutup kemungkinan akan berdampak pada bidang Hankam dan kedaulatan negara,” imbuhnya.

Sinergitas seluruh komponen bangsa baik Presiden, kepala daerah, kementerian, aparat penegak hukum, khususnya kepolisian dan TNI serta elemen masyarakat dirasa oleh Dr Muin harus dijalin lebih kuat dan ditingkatkan.

“Dan DSKS sebagian bagian dari elemen masyarakat berupaya untuk berperan aktif dan berpartisipasi nyata serta bertanggungjawab terciptanya lingkungan yang nyaman, aman, adil dan beradab serta utuhnya serta terselamatkannya nasi bangsa dan negara,” katanya.

Dalam usaha tersebut, DSKS bersama mitra dakwahnya siap bekerjasama dengan aparat penegak hukum dalam menjaga ketertiban dan keamaman.

“Bahkan ulama dan tokoh masyarakat telah membentuk gugus keumatan penanggulangan dampak covid 19 sebagai wujud keseriusan kami dalam menangani hal ini,” tandasnya.

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.