Sambut Hari Pahlawan, AQL Jogja Gelar Tabligh Akbar "Ayahku Pahlawanku"

YOGYAKARTA (Jurnalislam.com) – Dalam rangka memperingati hari pahlawan AQL (Arrahman Qur’anic Learning) Islamic Center Yogyakarta akan menyelenggarakan acara tabligh akbar bertajuk Syiar Kepahlawanan dengan tema “Ayahku Pahlawanku.”

Acara ini akan dilangsungkan pada Ahad, 8 November 2015 di Masjid Kampus UGM Yogyakarta. Insya Allah akan menghadirkan tigapembicara, yaitu: Ustadz Bachtiar Nasir, LC., M.M (Sekjend MIUMI Pusat), Ustadz Umar Budiargo (Pimpinan Pondok Pesantren Taruna Al Qur’an, Yogyakarta), serta Ayah Irwan (Psikolog Pakar Parenting, Jakarta). 

"Acara ini didasari semakin berkembangnya permasalahan dalam masyarakat dikarenakan lemahnya pengokohan fungsi Ayah dalam keluarga sebagai pembentuk karakter generasi masa depan," kata Humas acara, Aysha Alie dalam rilisnnya kepada Jurniscom, Jumat (6/11/2015).

Adapun tujuannya adalah untuk mendorong terbentuknya karakteristik seorang ayah yang mampu melahirkan generasi berperadaban Islam serta memberikan edukasi bahwa penguatan keluarga dimulai dari penguatan Ayah yang senantiasa menjaga interaksi dengan Al-Quran Peran ayah dalam keluarga pengendali utama mewujudkan generasi peradaban Islam.

Ayah yang dapat melahirkan generasi berperadaban Islam merupakan sosok ayah pahlawan, yang menjadikan Al-Quran dan As-Sunnah sebagai referensi. Allah Subhanahu wa Ta’ala mengkisahkan di dalam QS. Luqman ayat 12-13 yang artinya : “Dan Sesungguhnya telah Kami berikan hikmah kepada Luqman, Yaitu: “Bersyukurlah kepada Allah. dan barangsiapa yang bersyukur (kepada Allah), Maka Sesungguhnya ia bersyukur untuk dirinya sendiri, dan Barangsiapa yang tidak bersykur, Maka sesungguhnya Allah Maha Kaya lagi Maha Terpuji”. Dan (ingatlah) ketika Luqman berkata kepada anaknya, di waktu ia memberi pelajaran kepadanya: “Hai anakku, janganlah kamu mempersekutukan Allah, sesungguhnya mempersekutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang besar.”

Sosok Luqman adalah figure ayah teladan masa kini bahkan sepanjang masa. Pondasi tauhid yang diajarkan Luqman kepada keturunnya melahirkan sebuah generasi berperadaban Islam, yang mampu membimbing keluarga menuju kebahagiaan di Dunia dan keselamatan di Akhirat.

AQL Islamic Center mengajak Kaum Muslimin hadir dalam Syiar Kepahlawanan ini. Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi contact person kami di 087884416780 (Leo).

AQL Islamic Center | Editor : Ally

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.