KARANGANYAR (jurnalislam.com)- Ketua Forum Umat Islam Tawangmangu (FUIT) Warseno, menegaskan bahwa pihaknya mengutuk keras tindakan yang dilakukan Israel kepada warga sipil di Palestina.
Hal itu, ia katakan saat menggelar aksi konvoi Solidaritas untuk Palestina di Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah pada Jum’at, (24/11/2023). Sebagaimana diketahui, 14.532 orang, termasuk diantaranya 6000 anak-anak dan 4000 wanita menjadi korban serangan yang dilakukan Israel sejak 7 Oktober yang lalu.
“Pertama, menolak penjajahan diatas negeri Palestina. Kedua, mengutuk dengan keras agresi militer yang banyak memakan korban baik wanita maupun anak-anak. Ketiga, menuntut dihentikannya genosida terhadap rakyat Palestina yang dilakukan oleh Israel,” katanya.
“Keempat, boikot produk Israel yang digunakan untuk membantu membunuh saudara kita di Palestina,” imbuhnya.
Warseno melanjutkan, bahwa dunia Internasional terutama negara negara Islam untuk bisa menghentikan penjajahan yang dilakukan zionis ‘Israel’ di Palestina.
“Kelima, menuntut agar Israel segera menghentikan penjajahan atas saudara-saudara kita di Palestina dan mengembalikan tanah Palestina. Keenam, Palestina harus merdeka,” pungkasnya.
Reporter: Jono Riyanto