Lebih dari 900 Warga Sipil Suriah Tewas pada Bulan Februari

Lebih dari 900 Warga Sipil Suriah Tewas pada Bulan Februari

SURIAH (Jurnalislam.com) – Sedikitnya 623 warga sipil tewas bulan lalu di Suriah oleh rezim Assad dan sekutunya, menurut sebuah LSM yang berbasis di Inggris Raya.

Sebuah laporan baru oleh Jaringan Suriah untuk Hak Asasi Manusia menyebutkan bahwa 471 orang – termasuk 79 anak-anak dan 55 wanita – tewas dalam serangan Februari oleh pasukan rezim, milisi Syiah sekutunya dan pesawat Rusia di berbagai bagian negara itu, lansir World Bulletin Jumat (03/03/2017).

Delapan belas orang lainnya disiksa sampai mati oleh pasukan rezim Nushairiyah, LSM itu melaporkan.

LSM itu juga menyatakan bahwa sekitar 180 warga sipil telah tewas dalam serangan yang dilakukan oleh kelompok Islamic State (IS), sementara 118 lainnya terbunuh dalam serangan oleh koalisi internasional yang dipimpin AS.

16 lainnya tewas dalam serangan oleh kelompok oposisi Suriah bersenjata, sementara tujuh lainnya tewas dalam serangan oleh Pasukan Demokratik Suriah, yang berafiliasi dengan kelompok PKK / PYD, kata LSM.

Pengawas menunjukkan bahwa enam puluh enam warga sipil lainnya telah dibunuh pada bulan Februari oleh pihak yang tidak diketahui, menurut laporan tersebut.

Pada akhir Januari, perwakilan oposisi dan rezim Suriah bertemu di Astana untuk membahas masalah gencatan senjata yang ditengahi oleh Turki dan Rusia, yang mulai berlaku Desember lalu.

Sementara itu pembicaraan damai yang ditengahi PBB di Jenewa tetap berlangsung sejak pekan lalu.

Suriah telah terkunci dalam perang global sejak awal 2011, ketika rezim Syiah Assad menumpas protes unjuk rasa dengan keganasan militer tak terduga.

Sejak itu, lebih dari seperempat juta orang telah tewas dan lebih dari 10 juta lainnya menjadi pengungsi, menurut PBB.

Bagikan