Al-Qaeda Eksekusi Perwira Tinggi Tentara Yaman di Depan Rumahnya

YAMAN (jurnalislam.com) – Mujahidin al-Qaeda diduga telah mengeksekusi seorang perwira senior  tentara Yaman di depan rumahnya di Sanaa, kata kementerian pertahanan Yaman.

Dalam sebuah pernyataan pada hari Sabtu (21-06-2014), kementerian Yaman mengatakan bahwa dua pria bersenjata mengendarai sepeda motor menembak Brigadir Jenderal Abdullah al-Mehdar, anggota komite restrukturisasi militer Yaman, lalu melarikan diri, kantor berita Associated Press (AP) melaporkan.

Media setempat mengatakan pada hari Minggu (22-06-2014) bahwa al-Mehdar terluka parah tahun lalu dalam ledakan bom, juga di depan rumahnya, dan diterbangkan ke Yordania untuk perawatan.

Dalam perkembangan berita terpisah, seorang pejabat keamanan Yaman mengatakan kepada AP bahwa pesawat tak berawak AS menghantam beberapa sasaran pada hari Sabtu di provinsi al-Bayda. Pejabat itu tidak memberikan informasi lebih lanjut.

Al-Qaeda Cabang Yaman, juga dikenal sebagai Al-Qaeda di Semenanjung Arab, dipandang oleh Washington sebagai milisi yang paling berbahaya di dunia dan telah dikaitkan dengan beberapa serangan percobaan di AS.

Washington telah membantu militer Yaman dengan logistik, pelatihan dan pengoperasian pesawat drone pada pasukan kontra-terorisme Yaman. [ded412/Aljazeera]  

 

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.