82 Pasukan Assad Tewas pada Petempuran di Latakia, Aleppo dan Sekitarnya

82 Pasukan Assad Tewas pada Petempuran di Latakia, Aleppo dan Sekitarnya

SURIAH (Jurnalislam.com) – Pasukan rezim Syiah Assad pada Rabu kehilangan 82 tentara selama pertempuran dengan faksi mujahidin Suriah di berbagai bagian Suriah, di mana seorang perwira serta sejumlah besar pasukan Bashar tewas, ElDorar AlShamia melaporkan Kamis (24/11/2016).

Kemarin telah terjadi pertempuran sengit di wilayah Jabal Alakrad & Jabal Alturkman di pedesaan Latakia, sumbu Almidaani di provinsi Rif Dimashq, di garis depan Tal Bzam dan Maan di pedesaan Hama, dan bentrokan dengan senjata berat di Sheikh Najjar di Aleppo.

Operasi militer yang diluncurkan oleh pasukan rezim Assad di pedesaan Latakia untuk maju ke sumbu Ain Isa dan Jabal Altofahiya telah gagal, jaringan berita yang setia kepada rezim Assad pun mengakui.

Jaringan berita itu juga mengakui kematian 46 tentara, dan satu juga ditangkap, selain 12 yang tewas termasuk seorang perwira brigadir (Nawras Zaher), dan empat petugas peringkat letnan, selama serangan dengan senjata berat yang diluncurkan oleh faksi mujahidin Suriah melawan pasukan al-Assad di Maan, Tal Bzam, dan Soran di pedesaan Hama.

Semua titik yang sebelumnya direbut milisi syiah pro Assad dekat kota Midaani dan Al-Bahariyah telah dikuasai kembali oleh mujahidin, Jaysh al Islam menegaskan delapan tentara Assad juga tewas di sumbu Midaani, saat sedikitnya 15 tentara tewas dalam serangan senjata berat yang dilakukan oleh faksi revolusioner Aleppo terhadap lokasi pasukan Assad di wilayah tua Sheikg Najar.

Karena banyaknya kekakalahan rezim Syiah Assad mengumumkan melalui juru bicara Kementerian Pertahanan kepada para sukarelawan Internasional untuk bergabung dengan Korps Kelima, dalam upaya baru untuk mengkompensasi kekurangan sumber daya pasukan.

Bagikan