Soal Nabi Palsu, Ansharusyariah Jatim Imbau Umat Islam Berpegang Teguh pada Al Qur’an dan Sunnah

MALANG (Ansharusyariah.com) – Amir Jamaah Ansharusy Syariah Jawa Timur, Ustadz Hamzah Baya mengimbau umat Islam untuk berpegang teguh kepada Al Qur’an dan Sunnah guna terhindar dari berbagai macam aliran sesat. Pernyataan itu disampaikan menanggapi kasus nabi palsu asal Jombang yang mengaku sebagai Nabi Isa.

Ustadz Hamzah menegaskan, orang yang mengaku sebagai Nabi akan membuat pelakunya keluar dari Islam. Sebab, nabi terakhir umat manusia adalah Nabi Muhammad SAW.

“Orang yang mengaku Nabi Isa ini jika dia muslim maka akan mengeluarkannya dari Islam dan kelak akan mempertanggungjawabkannya di hadapan Allah SWT. Apalgi orang tersebut juga mengganti syahadat,” terangnya kepada Jurnalisam, Ahad (21/2/2016).

Oleh sebab itu, ustadz Hamzah mengimbau kaum muslimin untuk selalu berpegang teguh kepada Al Qur'an dan Sunnah. “Supaya di dunia mendapatkan perlindungan dari Allah dan kelak d akhirat dimasukan ke dalam surga Allah Subhanahuwataalla,” pungkasnya.

Reporter: Maksum | Editor: Ally | Jurnalislam

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.