Pasca Kebakaran, Masjid Nurul Hidayah Bajo Pulau Kini Beratap Terpal

BIMA (Jurnalislam.com) – Kebakaran hebat yang melanda Dusun Bajo Tengah, Bajo Pulau, Kabupaten Bima, Rabu (25/11/2015) lalu masih menyisakan duka. Sebab, selain membakar puluhan rumah, api juga menghanguskan satu-satunya masjid di pulau kecil itu.

Takmir masjid Nurul Hidayah, Andi Sudirman menuturkan, saat ini umat Islam di Bajo Pulau membutuhkan bantuan dari kaum muslimin untuk perbaikan masjid yang kini beratapkan terpal.

“Untuk saat ini bantuan yang kami butuhkan adalah berupa balok kayu, seng, semen, keramik, dan bahan bangunan lainnya,” kata Andi kepada Jurnalislam, Jum’at (18/12/2015).

Andi menceritakan, belum adanya tempat untuk dijadikan masjid sementara, masjid Nurul Hidayah pun terpaksa masih digunakan meski tak layak. 

“Ini adalah musim hujan, sampai-sampai kami harus melaksanakan shalat dalam keadaan basah,” lanjut Andi.

“Mudah-mudahan ada kaum muslimin, para muhsinin yang membantu kami menyelesaikan pembangunan kembali masjid kami ini,” tutupnya.

Reporter : Sirath | Editor : Ally | Jurnalislam

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.