Nasihat Rasulullah Saw kepada Ali Ra Tentang Syiah

BEKASI (Jurnalislam.com) – Wakil Amir Majelis Mujahidin Indonesia (MMI) Ustadz Abu Jibril dalam kajian umum "Mewaspadai Bahaya Syiah" di Aula KH.Noer Ali, Islamic Center, Bekasi, Kamis (19/2/2015) menyampaikan sebuah hadits Rasulullah tentang sikap umat Islam terhadap orang Syiah.

"Setelah kita mendengar keterangan-keterangan yang luar biasa dari pakar-pakar Syiah. Setelah itu mau apa kita?" tanya Ustadz Abu Jibril kepada jamaah.

Kemudian beliau melanjutkan dengan membacakan sebuah hadits.

"Diriwayatkan dari Ibnu Abbas katanya "Pernah aku berada disamping Nabi saw bersamanya ada Ali. Nabi saw bersabda (kepada Ali): "Wahai Ali! Nanti akan muncul di dalam umatku satu golongan yang mengaku sangat mencintai Ahlul Bait. Mereka Mereka disebut Rafidhah. Mereka mencaci Abu Bakar, mereka mencaci Umar, mereka mencaci Utsman. Kemudian Rasulullah bersabda : Perangilah mereka karena mereka adalah golongan musyrik"

Ustadz Abu Jibril menambahkan bahwa seluruh Syiah yang ada di Indonesia ini adalah Rafidah. "Tidak ada yang lain."

Setelah mengetahui nasihat Rasulullah tentang Syiah, lanjutnya, umat Islam harus bersiap-siap.

"Karena Syiah itu datang, muncul, dibentuk untuk membunuh kaum muslimin. Mula-mula khalifah Umar Bin Khattab dibunuh oleh orang Syiah. Selanjutnya Utsman bin Affan, selanjutnya Husain Bin Ali, kemudian para khalifah-khalifah selanjutnya dibunuh oleh orang Syiah" tegasnya.

Ally | Jurniscom

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.