Gelar Teatrikal Perjuangan, Yayasan Al Furqan Jember : “Kemerdekaan Karena Jasa Umat Islam”

Gelar Teatrikal Perjuangan, Yayasan Al Furqan Jember : “Kemerdekaan Karena Jasa Umat Islam”

JEMBER (Jurnalislam.com) – Sebagai bentuk syukur atas nikmat 72 tahun kemerdekaan, yayasan Al Furqan Jember gelar teatrikal bertajuk “Perjuangan Yang Harus Dilanjutkan”, Kamis (17/08/2017) di kompleks SMA-SMK Al Furqan Kampus Kebonsari Jember.

Teatrikal yang melibatkan para guru dan murid itu mengangkat kisah 4 tokoh yang mewaki sosok ulama dan pejuang yakni Tuanku Imam Bonjol, Pangeran Diponegoro, Bung Tomo dan Jenderal Sudirman. Inspektur upacara dalam acara tersebut, Hadi Basuni, S.Pd menegaskan bahwa Kemerdekaan Bangsa adalah jasa Umat Islam. Lanjutnya, motivasi terbesar perjuangan mereka adalah sebagai sebaik-baik ibadah untuk mencari ridho Allah.

“Kemerdekaan yang diraih bangsa ini bukan hadiah dari penjajah, tapi buah doa dan ibadah para pejuang muslim negeri ini” tegasnya sembari menunggang kuda mengelingi para peserta” ujar Basuni yang saat ini menjabat sebagai Kepala SMA Al Furqan.

Tambahnya, kewajiban generasi pelanjut adalah mengisi dan melanjutkan perjuangan mereka dengan berbagai pembuktian diri yang bernilai prestasi dan ibadah yang diridhai Allah. Sejumlah tokoh masyarakat dan wali murid yang hadir merasa terkesan dengan teatrikal yang ditampilkan oleh kolaborasi guru dan murid dari Yayasan Al Furqan.

“Sukses untuk Al Furqan. Masya Allah saya serasa berada di zaman ke empat tokoh itu. Mengharukan melihat perjuangan mereka. Semoga bangsa ini tidak melupakan jasa ulama dan pejuang” ujar Sugiono warga sekitar Al Furqan yang hadir dalam acara tersebut.

reporter : Budi

Bagikan