Charlie Hebdo, Karikatur Menghina Nabi Ditampilkan di Gedung Pemerintahan Prancis

Charlie Hebdo, Karikatur Menghina Nabi Ditampilkan di Gedung Pemerintahan Prancis

PRANCIS(Jurnalislam.com)– Karikatur Nabi Muhammad ditampilkan menggunakan proyektor ke gedung pemerintahan di Prancis..

Hal tersebut dinilai sebagai bentuk penghormatan terhadap guru sejarah, Samue; Paty, yang dipenggal kepalanya karena diduga menghina Rasulullah.

Penggambaran kontroversial dari  Charlie Hebdo ini ditampilkan ke gedung balai kota di wilayah Occitanie, yakni Montpellier dan Toulouse.

Proyeksi tersebut berlangsung selama lebih dari empat jam pada Rabu malam, 21 Oktober 2020.

Dilansir dari Breitbart, Walikota Carole Delga mengatakan bahwa keputusan untuk memproyeksikan karikatur kontroversial ini merupakan bagian dari penghormatan terhadap Samuel Pay, guru yang dipenggal karena menghina Rasulullah.

“Tidak boleh ada kelemahan di hadapan musuh demokrasi, menghadapi mereka yang mengubah agama menjadi senjata perang, mereka yang berniat menghancurkan republik,” kata Carole Delga.

Sumber: pikiran-rakyat.com

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.