Pakar Nilai Perpanjangan PSBB DKI Sudah Tepat

Pakar Nilai Perpanjangan PSBB DKI Sudah Tepat

JAKARTA(Jurnalislam.com)-Pakar Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (FKM UI), Pandu Riono, menyebut perpanjangan PSBB transisi DKI Jakarta memang masih perlu dilakukan. Dia menyebut Rt atau R(t) atau angka reproduksi efektif (effective reproduction number) di DKI Jakarta belum menurun.

“Ya tepat, walaupun semua indikator epidemiologi dalam kondisi stabil, tapi Rt belum menurun cepat,” kata Pandu saat dihubungi, Rabu (1/7/2020). Pandu menjawab pertanyaan, apakah keputusan Pemprov DKI memperpanjang PSBB transisi sudah tepat.

Alasan lainnya, Pandu menyebut pengawasan terhadap protokol kesehatan di DKI Jakarta belum berjalan baik. Menurutnya perlu ada penguatan lagi pada penggunaan masker hingga kebiasaan mencuci tangan.

“Surveilans masih perlu diperkuat dan 3M, yakni masker, menjaga Jarak, mencuci tangan masih belum optimal,” ucap Pandu.

Pandu pun menyampaikan agar perpanjangan 14 hari PSBB transisi DKI Jakarta ini dimanfaatkan untuk membenahi hal tersebut. Tes lacak Corona hingga menata pasar tradisional, menurutnya, juga harus ditingkatkan.

“Ya, menata pasar tradisional yang jumlahnya sangat banyak, dan sudah teridentifikasi sebagai klaster penularan, peningkatan surveilans, yaitu tes, lacak, dan isolasi (TLI),” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Pemprov DKI Jakarta telah mengambil keputusan soal kelanjutan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) transisi di Jakarta. Hasilnya, PSBB transisi akan diperpanjang 14 hari.

Sumber: detik.com

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.