Aliansi Pemuda Kediri dan Taklim Jurnalistik Galang Dana untuk Korban Banjir Jabodetabek

Aliansi Pemuda Kediri dan Taklim Jurnalistik Galang Dana untuk Korban Banjir Jabodetabek

KEDIRI (Jurnalislam.com) – Bertempat di Alun-Alun Kota Kediri, Jawa Timur. Aliansi Pemuda & Penulis Muslim yang tergabung dari Komunitas Taklim Jurnalistik Indonesia, TAKTIK Community, Jurnalis Muslim Dapur Pena, HMI Tarbiyah Komisariat Kediri, HMI Nusantara, Komunitas Sang Juara, Komunitas Motivator Muda dan Arraj Community menggelar aksi penggalangan dana membantu korban banjir yang terjadi beberapa waktu lalu di wilayah Jabodetabek.

Penggerak Aksi Peduli Banjir Jabodetabek, Rachmat Dani Syifa Budi menyampaikan, sebagai pemuda-pemudi harapannya dapat melakukan hal baik yang bermanfaat untuk orang lain.

“Agenda bersama komunitas organisasi berkumpul saling membantu korban bencana banjir,” ujarnya dalam acara Aksi Peduli Banjir Jabodetabek, Kamis (8/1/2020) dalam keterangan yang diterima Jurnalislam.com.

Acara ini bertujuan untuk menumbuhkan jiwa solidaritas kepada sesama dan niat saling tolong-menolong.

“Mudah-mudahan dengan diadakannya baksos penggalangan dana ini, saudara-saudara yang terkena musibah banjir dapat terbantu,” lanjut Rachmat.

Jumlah donasi yang berhasil dikumpulkan para relawan tersebut sejumlah 4.000.000,. dan direncanakan akan disumbangkan kepada korban banjir di wilayah Lebak Banten.

Sementara itu Founder Arraj Comunity sekaligus Ketua Umum Komunitas Taklim Jurnalistik (Taktik Community) Fahrizal Muhammad Ramdan menjelaskan, bahwa acara luar biasa dikarenakan pada saat melakukan penggalangan dana, Kota Kediri diguyur hujan. “Mudah-mudahan warga Jabodetabek bisa terbantu dan selalu bersabar. Karena ini semua cobaan,” kata Ijal mahasiswa IAIN Kediri.

Suksesnya aksi penggalangan dana tersebut tidak terlepas dari antusiasme masyarakat Kediri yang memberikan sebagian rezekinya untuk disedekahkan. Dan sejumlah aparat kepolisian ikut mengamankan aksi selama kegiatan berlangsung. (*Andre Hariyanto)

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.