GAZA (jurnalislam.com)– Brigade Saraya al-Quds, sayap militer Jihad Islam Palestina (PIJ), pada Jumat (26/9/2025) mengumumkan keberhasilan sejumlah operasi militer yang dilakukan pasukannya melawan penjajah Zionis di Jalur Gaza dan wilayah pendudukan.
Dalam keterangannya, Saraya al-Quds menyebut, “Pasukan rudal Saraya al-Quds membombardir kota Ashdod dan Ashkelon yang diduduki dengan rudal Badr-3 pada pekan lalu sebagai tanggapan atas kejahatan musuh Zionis terhadap rakyat Palestina kami.”
Selain itu, pasukan anti-tank Saraya al-Quds dilaporkan berhasil menargetkan tank Merkava Zionis dengan rudal tandem di persimpangan Jalan Al-Uyun dan jembatan di lingkungan Sheikh Radwan, Kota Gaza, pada 23 September 2025. Aksi tersebut juga dilakukan bersama Brigade Al-Nasser Salah al-Din.
Saraya al-Quds menambahkan, “Setelah para pejuang kami kembali dari garis depan, mereka melaporkan telah menghancurkan sebuah kendaraan militer Zionis dengan alat peledak berkekuatan tinggi di dekat persimpangan Jalan Al-Jalaa dan Jalan Al-Oyoun di lingkungan Sheikh Radwan, Kota Gaza, pada 23 September 2025.”
Brigade Saraya al-Quds menegaskan bahwa operasi-operasi tersebut adalah bagian dari perlawanan berkelanjutan rakyat Palestina menghadapi agresi militer Israel.