LSM: Rezim Suriah Jatuhkan 1.083 Bom Barel Sepanjang November

ANKARA (Jurnalislam.com) – Rezim Nushairiyah Suriah Bashar al-Assad bulan lalu menjatuhkan total 1.083 bom barel yang menewaskan 51 warga sipil, termasuk 16 anak-anak, menurut sebuah laporan yang dikeluarkan oleh Jaringan Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berbasis di London.

Seperti yang dilansir Anadolu Agency, Kamis (10/12/2015) jaringan berbasis di London tersebut juga mengatakan rezim Assad telah menjatuhkan 3.173 bom barel – sebagian besar menargetkan daerah pemukiman dan infrastruktur – sejak intervensi militer Rusia di Suriah yang dimulai pada 30 September.

LSM menambahkan bahwa rezim Assad telah berulang kali didesak untuk berhenti menggunakan bom barel, tapi, menurut laporan baru-baru ini, serangan tersebut tetap berlangsung.

Bom barel adalah barel yang diisi dengan berbagai pecahan peluru dan bahan peledak improvisasi. Biasanya dijatuhkan dari helikopter militer rezim secara sembarang. Amunisi murah ini diyakini telah membunuh ribuan orang di Suriah sejak konflik dimulai pada awal tahun 2011.

Sedikitnya 250.000 orang tewas sejak konflik Suriah dimulai pada tahun 2011, menurut angka PBB.

Deddy | Anadolu Agency | Jurnalislam

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses